Chatting Tanpa Software

Suatu hari temanku pergi ke warnet, dengan tujuan mau chatting via Yahoo Massengger di internet. Dari rumah dia sudah merencanakan pergi ke satu warnet yang tak jauh dari rumahnya, Dia cepet cepet menarik gas motornya karena pengen ngobrol sama istrinya sekaligus liat wajah nya dari web cam yang ada di atas monitor computer warnet tsb...
Tapi alangkah kecewa nya dia karena ternyata tidak ada Yahoo Messenger yang terinstall di komputer itu, cuma ada MIRC, Tapi dia tidak bisa menjalankan Software MIRC, karena dia biasa menggunakan YM, itupun masih dalam tahap belajar karena dia baru beberapa kali chatting di internet......
Itu adalah potongan cerita dari temenku yang akhirnya ga jadi chatting cuma karena ga ada YM di komputer warnet.
Sebetulnya ada beberapa situs yang menyediakan media chatting langsung tanpa harus meninstall soft ware pendukung, Termasuk yang sekarang lagi banyak di gandrungi masyarakat khususnya kaum muda, yaitu FACE BOOK....Juga ada beberapa web lainnya yang menyediakan
obrolan online misalnya via YAHOO MESSENGER, MSN, AIM, MY SPACE, dll
salah satu situs tsb adalah meebo.com



Ya. Adalah Meebo yang memberikan fasilitas chatting gratis menggunakan YM tanpa perlu instalasi software. Tak perlu repot-repot tinggal buka browser dan sudah bisa login. Selain meebo ada juga ebuddy.com


Saya lebih menyarankan meebo karena tampilannya mirip sekali dengan YM biasa yang kita pakai. Tampilan YM yang sudah aware dengan kita. Selain terhubung dengan Yahoo! juga bisa dengan Hotmail maupun GoogleTalk.dll

1 comment: